Ada banyak cara untuk mempercantik tampilan blog kita, salah satunya dengan memasang chiklet di sidebar.Awalnya saya sempat bingung bagaimana untuk membuatnya. Namun setelah berselancar di dunia maya akhirnya ketemu juga. Apa sih Chicklet..? Chicklet adalah banner kecil yg biasa buat link-button seperti yg di sidebar blog Nah kira-kira begitu pengertiannya. So..pasti ukuranya kecil nggak seperti banner untuk iklan gitu.
Pada kesempatan ini saya ingin menforward kembali ilmu saya dapati ini untuk para blogger Indonesia terutama yang baru ngeblog (newbie). Ada dua cara untuk [...]membuat Chicklet :
Pertama :
Anda bisa membuatnya dengan bantuan aplikasi Photoshop atau CorelDraw. Ingat karena ukurannya nggak besar, saya sarankan ukurannya dengan lebar 81 pixel dan tinggi 16 pixel. Silahkan anda berkreasi menentukan warna dan bentuk yang anda sukai. Setelah selesai simpan gambar tersebut didalam komputer anda dengan format gif,jpg,atau jpeg. Nah sampai disini tugas anda selesai.
Pertanyaan selanjutnya adalah "Apakah chicklet yang sudah di buat dapat dipasang pada sidebar blog..?" Jawabannya Tidak. Ada pekerjaan lain yang mesti kamu lakukan. Ingat kembali sewaktu anda menyimpan file gambar tadi, masih berada komputer kamu. Artinya chicklet yang kamu buat tadi belum bisa bagi-bagikan dengan teman-teman mu secara online. Yang harus kamu lakukan selanjutnya adalah menyimpan chiclet tersebut kedalam server. Wah..bingungnya..
Setelah di saving dalam komputer, lalu upload gambar chiclet tersebut di situs online
seperti googlepages.com. Kamu bisa menggunakan account google untuk login. Dalam kasus ini, gambar disimpan di http://ruri.andari.googlepages.com/ jadi alamat chicklet gambar tsb. adalah http://ruri.andari.googlepages.com/ chicklet1.jpg
Nah, sampai disini kamu sudah berhasil meng-upload gambar chicklet kepunyaan mu.
Kedua :
Buat kamu yang nggak punya aplikai Photoshop atau CorelDraw, jangan bersedih kamu bisa menggunakan bantuan pihak ke dua.
Silahkan kamu akses situs http://button.blogflux.com/
Caranya sebagai berikut :
1. Kunjungi http://button.blogflux.com/
2. Di LEFT-BLOCK (bagian kiri atas) ada menu “Text”, ganti tulisan “w3c” sesuai dg yg Anda inginkan. Contoh, tulis Blog;
3. Di RIGHT-BLOCK (bagian kanan atas) ada menu “Text”, ganti tulisan “xhtml” dg yg sesuai dg keinginan Anda, contoh, “Chicklet1”
4. Di GENERATE-BUTTON (bagian kanan bawah) klik tulisan Generate Button. Maka akan muncul chicklet seperti ini:
5. Nah, arahkan mouse ke gambar, klik kanan –> save picture as –> kasih nama file (contoh: blog-chicklet1 –> save di komputer Anda.
6. Setelah di saving di komputer, masukkan / upload gambar chicklet tsb di situs online seperti googlepages.com. Dalam kasus ini, gambar disimpan di http://ruri.andari.googlepages.com/ jadi alamat chicklet gambar tsb. adalah http://ruri.andari.googlepages.com/ chicklet1.jpg
Note: Apabila belum daftar di googlepages.com, Anda tinggal kunjungi alamat URL googlepages.com and login dengan account gmail Anda.
7. Setelah tersimpan secara online, Anda bisa gunakan sesuai kebutuhan Anda seperti untuk linkbutton tukar link dg teman-teman blogger lain, atau sekedar buat pajangan di sidebar.
Tip: bentuk font dan background warna dapat dirubah sesuai selera. Tinggal klik menu “color” dan “background” di situs di atas.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
trim's infonya
BalasHapus